MTs An-Najah Pekanbaru

MTs An Najah Pekanbaru Logo

Penerimaan Raport Tahun Pelajaran 2020-2021

Pekanbaru (06/17/2021) Aktifitas belajar mengajar semester ganjil tahun pelajaran 2020 – 2021 telah usai. Momen tersebut ditutup dengan pembagian raport penilaian akhir semester (PAS). Sebagai bentuk pencegahan penyebaran virus Covid-19, MTs Annajah Kota Pekanbaru menerapkan protokol kesehatan saat kegiatan ini berlangsung. Sebelum memasuki lingkungan sekolah, para Wali Murid diwajibkan memakai masker, melakukan pengecekan suhu tubuh serta mencuci tangan di wastafel depan sekolah atau hand sanitizer yang telah disediakan. Selanjutnya Wali Murid dipersilahkan mengambil raport secara bergantian dan tetap mematuhi aturan jaga jarak.

Melalui penerimaan raport ini, diharapkan para siswa memahami kemampuan akademik yang dimiliki, sehingga jika sudah mendapatkan hasil yang memuaskan maka para siswa harus berusaha mempertahankannya, pun untuk yang belum mendapatkan hasil yang memuaskan maka siswa harus berusaha untuk ditingkatkan. Bagi orang tua/wali murid penerimaan raport ini diharapkan dapat menjadi salah satu pertanggung jawaban sekolah terkait kegiatan belajar mengajar secara daring selama masa pandemi ini. Selain itu, orang tua/wali murid diharapkan dapat menjadi support system bagi putra putrinya ketika kegiatan sekolah daring dilaksanakan. Sehingga meskipun tidak belajar secara tatap muka, kemampuan akademik anak tetap terasah dengan baik dan benar sesuai arahan guru mata pelajaran maupun himbauan dari wali kelasnya

Salah satu pembagian hadiah juara umum tahun ini

Pameran beberapa karya seni dari siswa/i tahun pelajaran 2020 – 2021

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *