MTs An-Najah Pekanbaru

MTs An Najah Pekanbaru Logo

PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, MTs AN NAJAH MELAKSANAKAN UPACARA BENDERA DAN ADAKAN KEGIATAN LOMBA

MTs An Najah melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari Jum’at, 28 Oktober 2022 di Lapangan Sekolah MTs An Najah yang diikuti oleh seluruh warga madrasah. Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini di pimpin oleh Bapak Afrial, M.Pd selaku Kepala Madrasah. 

Salah satu cara untuk memperingati hari Sumpah Pemuda adalah dalam bentuk upacara bendera dengan mengambil intisari perjuangan para pahlawan untuk persatuan dan kesatuan bangsa. 

Upacara berlangsung dengan khidmat dan dilanjutkan dengan rangkaian acara lomba yang diikuti oleh seluruh perwakilan kelas. Jenis Lomba yang diadakan yaitu Lomba Fashion Show Pakaian Adat, Lomba Pembacaan Teks Sumpah Pemuda dan lain lain. Rangkaian acara tersebut dibuka dengan kata sambutan dari Kepala Madrasah, Kata sambutan dari Ketua Osim, Tari Persembahan dan Tari Kreasi.

Acara lomba berlangsung sangat meriah, dan diharapkan Moment Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini dapat menumbuhkan rasa nasionalisme persatuan dan kesatuan antar semua pemuda indonesia khususnya terhadap seluruh siswa dan siswa MTs An Najah.

WhatsApp Image 2023-01-19 at 08.52.40
WhatsApp Image 2023-01-19 at 09.02.06

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *