MTs An-Najah Pekanbaru

MTs An Najah Pekanbaru Logo

3 Peserta Didik MTs An-Najah Berlaga di KSN Tahun 2021

Keikutsertaan Peserta Didik MTs An-Najah di lomba Kompetisi Sains Nasional (KSN) jenjang SMP Babak Penyisihan Tahap 1 secara daring di sekolah dengan didampingi oleh guru pembimbing dan orang tua/wali siswa. Adapun bidang atau mata pelajaran yang dilombakan yaitu IPS pada hari Selasa, 14 September 2021 pukul 08.00-09.30 WIB, diwakili oleh Shafina auliya. Bidang atau mata pelajaran IPA hari Selasa, 14 September 2021 pukul 13.00-14.30 WIB, diwakili oleh NLailatul qodriyana. Bidang matematika pada hari Rabu, 15 September 2021 pukul 08.00-10.00 WIB diwakili oleh Anisa nabilah. Kali ini Kompetisi Sains Nasional (KSN) jenjang SMP dan MTs dilaksanakan secara Daring, hal ini merupakan sebuah terobosan untuk peserta didik agar bisa memanfaatkan teknologi dengan baik dan mencari informasi-informasi yang positif. Pelaksanaan lomba secara daring dengan pengawasan dari disdikbud kabupaten juga menuntut semua peserta lomba menjunjung tinggi kejujuran. Lomba KSN ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Sekretariat Jenderal melalui Pusat Prestasi Nasional (Pusprenas). Kegiatan ini merupakan salah satu wadah strategis untuk meningkatkan mutu proses pembelajaran Matematika, IPA, dan IPS sehingga menjadi lebih kreatif dan inovatif. Selain itu melalui kegiatan KSN ini diharapkan akan membekali peserta didik dengan kemampuan berpikir logis, sistematis, analitis, kritis, dan kreatif

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *